Benuanta.id – Kementerian Keuangan RI memberikan insentif fiskal sebesar Rp 11,6 miliar kepada Pemerintah Kabupaten Kutai Kartanegara (Kukar) atas kinerja penanganan inflasi periode III tahun 2023.
Insentif fiskal tersebut diserahkan oleh Menteri Dalam Negeri, Tito Karnavian dan Menteri Keuangan, Sri Mulyani Indrawati di Jakarta, Senin (6/11).
Bupati Kukar, Edi Damansyah mengucapkan syukur dan terima kasih atas penghargaan yang diterima.
Peria yang kerap disapa Edi mengatakan, dana fiskal tersebut merupakan apresiasi dari Kementerian Keuangan kepada kepala daerah yang berhasil mengendalikan inflasi.
“Dana fiskal ini akan kami gunakan untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat Kukar, khususnya dalam hal penanganan inflasi, stunting, program kemiskinan dan investasi,” kata Edi.
Edi berharap, penghargaan ini dapat memotivasi seluruh pihak di Kukar untuk terus bekerja sama dan berkolaborasi dalam menjaga stabilitas harga dan perekonomian daerah.
“Kami berkomitmen untuk terus menjaga kinerja penanganan inflasi dan mengembangkan potensi daerah kami,” tutup Edi. (NFl/Ftr/Adv/Diskominfo Kukar)